Press Release

14 June 2016 | 15.23 WIB

Business Talk: Pengaruh “Tax Amnesty” Terhadap Perekonomian dan Investasi

PRESS RELEASE

Business Talk: Pengaruh “Tax Amnesty” Terhadap Perekonomian dan Investasi

Malang, 15 Juni 2016

MALANG, OneEast.com - Kebijakan pemerintah yang akan menerapkan pengampunan pajak alias tax amnesty tentu menimbulkan pro dan kontra. Selain itu, juga akan berdampak terhadap perekonomian dan nilai investasi di Indonesia, karena itu MNC Land dan MNC Secuities menggelar Business Talk dengan tema tax amnesty, economic, and investment update.

Berlokasi di Hotel The Shalimar Boutique, Malang, Jawa Timur, diskusi bersama Head of Research MNC Securities, Dr. Edwin Sebayang., Cand, digelar pada Rabu (15/6/2016). Dalam diskusi tersebut tentu beberapa headline terkini terkait tax amnesty akan menarik disimak, karena akan memberikan pengaruh terhadap perekonomian dan nilai investasi di Indonesia.

Kebijakan tax amnesty berdasarkan Instruksi Presiden No.4 Tahun 2016 mengenai pelaksanaan penghematan dan pemotongan anggaran belanja kementerian lembaga (K/L), pemerintah dianjurkan melakukan penghematan sebesar Rp50 triliun melalui pemangkasan tiap-tiap K/L.

Hal itu dilakukan karena dalam penerimaan negara 2016 mengalami defisit. Tentu beberapa rencana dilakukan oleh pemerintah agar penerimaan negara dapat diselamatkan, salah satunya dengan kebijakan pengampunan pajak alias tax amnesty.

Sementara itu, MNC Land sebagai developer besar di Indonesia juga terus melakukan pengembangan di berbagai sektor bisnis propertinya. Salah satunya hunian ekslusif berkonsep single tower, One East Penthouse and Residences Collection di Surabaya, Jawa Timur. 

One East Penthouse and Residences Collection adalah Mixed-Used Development paling Exclusive di Surabaya , pertama dan satu-satunya yang terdiri dari 5 in 1 concept yaitu,Luxury Condominium, 5 Stars Service Residence by Oakwood, High End Shopping Arcade, Fine Dining Resto and Café  dan juga Sky Pool with Rooftop Bar.

Kelebihan One East adalah karena exclusive mixed-use concept, penghuni dan pembeli One East Condominium selain dapat memenuhi kebutuhan sehari-hari di High End Shopping arcade, makan dan bersosialisasi di Fine Dining Resto dan Cafe, dan berolahraga dengan gaya hidup terkini di Sky Pool, tetap mendapatkan privacy untuk tinggal dan nyaman karena mixed use One East hanya 1 tower, dibanding dengan Mixed Use lain yang besar yang cenderung macet sehingga menimbulkan kebisingan dan tidak nyaman bagi penghuni.

 

----------------------------------------------------------------------------------------------------------------

 

Sekilas tentang PT. MNC LAND Tbk, developer dari One East

MNC LAND resmi menjadi perusahaan publik dan mencatatkan sahamnya di Bursa Efek Jakarta (sekarang Bursa Efek Indonesia). Sejak tahun 2007 Perseroan telah bergiat melakukan ekspansi usaha melalui gai akuisisi dan investasi kepemilikan saham, Salah satunya sebagai pemegang saham di Plaza Indonesia Jakarta dan Westin Resort Nusa Dua Bali.

MNC LAND saat ini bertekad meraih visi jangka panjangnya menjadi pengembang properti kelas dunia dengan konsentrasi pada pengembangan One East Residence, kawasan resor terpadu Lido Lakes Resort dan Theme Park di Lido,Jawa Barat, Nirwana Bali Resort di Bali, dan Mandalika Integrated Eco-Tourism Resort di Lombok, Nusa Tenggara Barat, serta beberapa properti komersial di Jakarta, Surabaya dan Bali.

Tercatat achievement per-Maret 2016, total market capitalization sebesar Rp 8,48 triliun dengan total assets Rp 13,33 triliun dan total equity Rp 11,03 triliun, angka tersebut mengalami kenaikan dari tahun sebelumnya.