10 August 2016 | 16.25 WIB
One-East.com - Theme Park kian menjadi pilihan bagi masyarakat modern dalam memilih destinasi liburan. Terlebih, kini pemerintah Indonesia pun semakin mendukung pembangunan theme park untuk meningkatkan daya tarik wisatawan asing maupun lokal.
Namun, nyatanya konsep theme park berskala internasional telah dikembangkan dan dalam proses pembangunan oleh developer dalam negeri, yaitu MNC Land. Terbukti, pembangunan kawasan Lido, Jawa Barat yang nantinya akan dibangun theme park kelas dunia dengan fasilitas lainnya, seperti hotel berbintang, lapangan golf, vila, kondominium hingga country club berkelas internasional, kini masih dalam proses pembangunan.
Bahkan, MNC Land telah melakukan kerjasama dengan pengembang lain untuk mengembangkan mega proyek Theme Park, salah satunya Trump Hotels Collcetion.
Dikutip dari situs web SindoNews.com beberapa waktu lalu, melalui akun instagramnya @Hary.Tanoesoedibjo, CEO MNC Group Hary Tanoesoedibjo (HT) mengunggah foto pertemuannya dengan Chief Executive Officer of Trump Hotels Eric Danziger.
“Membahas tentang pembangunan hotel, country club di Lido, Jawa Barat, dan pembangunan kawasan Bali Nirwana Resort, Tabanan, Bali,” kata HT dalam akun instagramnya.
Selain mengembangkan proyek Lido Theme Park, MNC Land juga tengah mengembangkan resor dan residen termewah dan terintegrasi se-Asia di kawasan Bali Nirwana Resort, dan juga akan Trump Hotels Collection.
Hingga kini kedua proyek tersebut masih terus digenjot pembangunannya. “Prospek ke depannya yang sedang kami bangun pada saat siklus ekonomi balik pada 2019 atau 2020. Saat siklus ekonomi mulai naik, produk kami sudah siap. Kami bicara misalnya Lido dan Nirwana Resort," ujarnya.
Sementara itu, pemerintah Indonesia lewat Menteri Pariwisata, Arief Yahya mendukung agar Indonesia memiliki theme park berskala internasional yang masuk Top 10 destinasi prioritas di dunia. Karena hingga saat ini hanya ada Ancol yang berada di peringkat ke-19 di seluruh dunia.