Articles - Property

22 July 2016 | 15.37 WIB

Perpustakaan Berkonsep Unik, Bisa Jadi Solusi Menarik Minat Baca (part2)

 

One-East.com - Perpustakaan tidak hanya sebagai ruang membaca, melainkan menjadi jendela dunia lewat buka yang dibaca. Meskipun pengetahuan dan wawasan kini didominasi oleh dunia digital, tetap saja perpustakaan menjadi ruang baca yang menarik untuk sebagian orang.

Perpustakaan kini semakin modern dan unik saja, tidak hanya buku atau majalah saja yang menjadi media baca. Bahkan, untuk menarik minat baca para pengunjung kini para pengelola perpustakaan memadukannya dengan desain, dan fasilitas terkini. 

Tak hanya itu, kini gedung perkantoran hingga hunian mewah sekalipun dilengkapi dengan fasilitas the library, salah satunya hunian mewah di timur Surabaya, One East Penthouse and Resideces Collection. Nah, berikut ini daftar perpustakaan di Indonesia yang memiliki desain dan fungsi unik, seperti yang dirangkum oleh tim One-East.com dari berbagai sumber. (Baca juga: Perpustakaan Berkonsep Unik, Bisa Jadi Solusi Menarik Minat Baca (part2))

Perpustakaan Soeman HS

Perpustakaan daerah Soeman HS ini merupakan salah satu yang memiliki desain cukup unik. Bila diperhatikan bentuk bangunannya dibuat mirip seperti buku yang sedang dibuka, dan konsep arsitekturnya dibuat modern.

Nah, bila Anda sedang berada di daerah Riau, maka luangkan lah waktu untuk sekadar membaca berbagai koleksi buku di sini. Agar para pengunjung betah berlama-lama di perpustakaan ini, terbagi menjadi beberapa ruangan, antara lain public library, children library, student library, educational room, auditorium, bilik budaya melayu, atrium, meeting room, discussion room, audio visual room, tempat ibadah hingga kantin yang dapat dimanfaatkan.  

Bookshelf Cafe

Dari Riau kembali ke bilangan Depok, tepatnya berada di Jalan Cinere Raya nomor 43 menjadi tempat berdirinya Bookshelf Cafe. Bookshelf Cafe merupakan outlet yang memadukan konsep bookstore, library, movie, music, dan cafe.

Di dalamnya, Anda akan disuguhi berbagai buku bacaan dan menu makanan yang dapat dipesan. Hidangan menunya pun cukup beragam, mulai dari appetizer, main course, dan dessert tersedia di sini. Selain itu, bagi yang gemar baca buku saat masuk ruangan lantai satu telah tersedia buku-buku yang tertata untuk dijual, sedangkan di lantai dua Anda bisa membaca buku-buku yang disediakan di rak buku milik Bookshelf Cafe. Nah, bagaimana tertarikah Anda?

Comic Cafe

Berbeda dari dua perustakaan lainnya, Comic Cafe menyajikan beragam buku bacaan berupa komik yang juga dipadukan dengan berbagai menu makanan dan minuman. Bertempat di Jalan Tebet Raya nomor 53 D, Comic Cafe selalu menjadi destinasi wisata kuliner yang juga gemar bacaan komik.

Tak hanya itu, untuk mendukung tema Comic Cafe, tempat ini didesain dengan beragam tokoh terkenal komik, mulai dari tokoh superhero marvel atau dc comics. Sebaiknya, ketika Anda datang ke sini jangan lupa untuk mengabadikan diri sambil berfoto diri.