13 January 2018 | 15.58 WIB
OneEast.co.id – Dalam sebuah penerbangan udara, ada ratusan orang penumpang yang diangkut. Penumpang yang berada di pesawat yang sama itu berasal dari latarbelakang yang berbeda.
Hal tersebut artinya setiap orang memiliki karakter yang berbeda-beda satu dengan yang lainnya. Laki-laki dan perempuan jelas memiliki sikap tidak sama, sementara para kru pesawat yang berjumlah lebih sedikit dari penumpang harus menghadapi ratusan karakter yang berbeda itu.
Seperti yang dikutip dari laman Okezone.com, Sabtu (13/1/2018), berikut sederet perilaku penumpang yang menjengkelkan bagi kru pesawat ketika dalam penerbangan.
Menggoda
Biasanya penumpang laki-laki yang kerap menggoda para pramugari yang melayani selama penerbangan. Meskipun para pramugari mengenakan pakaian yang agak ketat, memoles riasan wajah hingga membuatnya tampak begitu sedap dipandang mata, bukan berarti para penumpang laki-laki bisa menggodanya. Selain tidak pantas dilakukan, menggoda pramugari merupakan tindakan yang menjengkelkan, buat tidak nyaman.
Orangtua tidak peduli
Dalam laman Buzz Feed ada seorang kru pesawat yang mengaku dirinya pernah melihat seorang pria sedang memegang bayi yang berdiri di pangkuannya, padahal seharusnya dia dan bayi itu mengenakan sabuk pengaman, dan bayi juga di tempatkan pada kursi khusus bayi. Lalu, dengan sigap dan cepat kru pesawat berlari ke arah mereka dan mengamankan bayi tersebut. Selain anak yang berdiri di pangkuan, ternyata ada lagi yang lebih parah. Seorang anak yang masih berusia hitungan bulan terlihat merangkak di lantai pesawat, orangtua anak tersebut bahkan tidak memperhatikan keberadaan anaknya sendiri.
Penumpang pemilih makanan
Makanan yang disediakan oleh maskapai penerbangan memang tidak selalu cocok di lidah penumpang, terlebih rasa makanan akan lain terasa pada di lidah jika berada di ketinggian tertentu. Namun, ada saja penumpang yang begitu pemilih dalam menyantap makanan yang sediakan. Menurut pengalaman seorang kru pesawat, ada seorang penumpang yang tidak senang menerima lasagna vegetarian dan memprotes makanan yang telah disediakan tersebut dengan cara yang tidak menyenangkan, hingga semua penumpang di kelas ekonomi mendengar penghinaannya. Penumpang itu bahkan mendorong piring yang dipegangnya ke wajah saya, dengan berteriak dia mengatakan, "Saya tidak menginginkan ini, saya ingin daging!"
Membayar kursi orang lain
Hal yang satu ini agaknya jarang ditemui, tapi cukup menjengkelkan bila Anda menemuinya. Bagaimana tidak, ada seorang penumpang yang dibatalkan penerbangannya lalu dimasukkan dalam penerbangan lainnya, tapi ia tidak mendapatkan kursi di kelas yang sama, yaitu bisnis, sehingga ia harus duduk di kelas ekonomi. Namun, karena merasa memiliki banyak uang, penumpang itu pun langsung menghampiri salah seorang penumpang di kelas bisnis dan membayar kursi yang telah didudukinya. Penumpang itu bahkan menawakan uang 10 ribu USD pada orang yang duduk di kursi bisnis untuk bertukar dengannya.
Penumpang meminta minuman beralkohol
Penumpang di kelas bisnis biasanya memiliki keinginan yang berbeda dengan penumpang di kelas ekonomi. Misalnya saja tentang minuman, seorang kru pesawat mengaku ada penumpang di kelas bisnis yang meminta minuman beralkohol dengan resep khusus. Namun, kru pesawat yang bertugas melayani penumpang menjawab dengan sopan, mereka hanyalah pramugari, bukan bartender berpengalaman.
Anda yang mana?