Articles - Property

07 April 2017 | 14.42 WIB

Usai Membeli Rumah Sebaiknya Mulai Investasi Perabot Rumah Tangga

 

OneEast.co.id - Usai membeli rumah maka tugas selanjutnya adalah mengisi dengan beragam perabotan dan furnitur. Karena itulah, sebaiknya jangan ragu untuk membeli furnitur atau perabotan dari brand ternama berkualitas terbaik.

Seiring perubahan zaman tentu berpengaruh pada tren perabotan dan furnitur dalam rumah. Kini tren yang ada di masyarakat mengaplikasikan personalized custom furniture ketimbang membeli perabot rumah tangga yang sudah jadi. Tren tersebut berubah seiring dengan peningkatan kualitas hidup yang lebih cerdas dan terbuka.

“Dulu sulit sekali memberikan pemahaman kepada market mengenai konsep furniture terintegrasi atau personalisasi dalam rancangan furnitur. kebanyakan lebih senang, beli lepasan sudah dengan bentuk-bentuk jadi yang dipilihkan," jelas Direktur Metric Premium Cabinetry System, Yeo Wen Han, seperti dikutip berbagai sumber.

Namun begitu, membeli perabotan rumah tangga lepasan tak selalu berkualitas baik, karena ternyata tidak sesuai dengan tema atau ruang yang tersedia. Untuk itu, membeli furnitur atau perabot rumah tangga menjadi sama pentingnya dengan berinvestasi. Bagaimana furnitur mampu berfungsi sebagai investasi jangka panjang yang pembeliannya patut diperhitungkan dan direncanakan seperti saat memilih mobil mewah dan berlian.

"Furnitur yang baik harus punya staying power dalam segi rancangan maupun ketahanan produk. Mereka tidak akan kehilangan value-nya meski dalam rentang waktu panjang," ujarnya Yeo Wen Han.

Maka dari itu, tak heran jika kini model perabot rumah tangga semakin canggih dan modern. Namun, sebaiknya pilih perabot rumah tangga yang fungsional sehingga ketika dijadikan barang investasi pun tetap akan memiliki fungsi yang berguna. 

(mma)