29 March 2017 | 15.47 WIB
OneEast.co.id - Pada dasarnya sebuah hunian bisa menggambarkan karakter si pemilik. Maka dari itu, tak heran jika setiap detail ornamen ataupun furnitur yang dipilih biasanya disesuaikan dengan selera si pemilik.
Selain bagian eksterior, desain interior hunian seperti pada apartemen atau rumah tapak biasanya dirancang sesuai dengan keinginan si pemilik. Meski begitu, memang bukanlah suatu kebetulan jika interior atau eksterior hunian mengungkapkan kepribadian si pemilik, karena biasanya si pemilik memiliki peran yang cukup besar terhadap furnitur ataupun konsep desainnya.
Nah, bagi Anda yang berencana merancang eksterior atau interior hunian agar sesuai dengan kepribadian sebaiknya perhatikan beberapa faktor ini, seperti yang dihimpun dari berbagai sumber.
Desain minimalis
Desain interior minimalis cenderung simpel, tapi tetap memiliki garis-garis tegas. Pemilihan bentuk, warna, tekstur, dan bahan perabot biasanya diperhatikan dengan cukup detail pada karakteristik desain interior ini.
Karena itulah, pemilik rumah minimalis biasanya memiliki kemampuan mengatur yang baik, efektif, dan sangat berhati-hati, khususnya dalam mengambil keputusan. Selain itu, kebanyakan mereka juga perfeksionis. Kesempurnaan menjadi hal penting dalam setiap kinerja, termasuk pada pekerjaan.
Desain Skandinavia
Desain skandinavia cenderung terkesan hangat, cozy, sekaligus elegan, lapang, dan bersih. Pemilik rumah berdesain skandinavia biasanya memiliki cita rasa artistik yang tinggi dan menempatkan kenyamanan di atas efisiensi ruang.
Karakteristik si pemilik juga sangat ramah, menyukai budaya, terbuka, dan mementingkan persahabatan. Karena itu, si pemilik menciptakan suasana hangat dan nyaman pada hunian untuk memanjakan setiap tamu yang datang.
Desain pop art
Desain pop art identik dengan warna-warna terang dan berani. Pemilik desain rumah ini cenderung unik dan dinamis, berpikiran terbuka, percaya diri dalam penampilan, dan banyak memiliki alur hidup yang berbeda dari kebanyakan orang. Biasanya mereka merupakan pecinta seni dan dapat mengaplikasikan seni di mana saja.
Desain klasik
Desain klasik biasanya cenderung unik dan tak pernah lekang dimakan waktu. Desain klasik mengesankan keindahan, kemewahan dan elegan. Pemilik rumah yang menerapakan desain klasik di tempat tinggalnya cenderung menyukai kemewahan dan mementingkan kualitas. Selain itu, si pemilik juga memegang komitmen dan konsisten dalam banyak hal.
Desain Kontemporer
Desain kontemporer memiliki karakteristik masyarakat urban yang modern. Biasanya desain ini menonjolkan kemodernan dan eksklusivitas.
(mma)