Articles - Ekonomi

21 March 2017 | 10.46 WIB

Bos Microsoft Kembali Dinobatkan Jadi Orang No.1 Terkaya Di Dunia

 

OneEast.co.id - Bos Microsoft, Bill Gates kembali dinobatkan menjadi orang nomor satu terkaya di dunia untuk kali keempat berturut-turut. Forbes mencatat jumlah miliarder di dunia melonjak hingga 13 persen menjadi 2.043 dari sebelumnya 1.810 pada tahun lalu.

Catatan jumlah miliarder di dunia yang kini mencapai 2.000 orang merupakan kali pertama masuk dalam daftar ini. Rata-rata kenaikan para miliarder tersebut mencapai 18 persen dan telah mencatat rekor dengan total USD 7,67 triliun.

Dikutip dari laman SindoNews.com, perubahan jumlah miliarder sebanyak 233 orang. Jumlah tersebut menjadi yang terbesar dalam 31 tahun sejak Forbes melakukan riset terhadap para miliarder di dunia.

Pada tahun ini, Bill Gates kembali menjadi orang nomor satu terkaya untuk tahun keempat berturut-turut, dan orang terkaya di dunia selama 18 dari 23 tahun terakhir. Kekayaan Bos Microsoft tersebut mencapai USD 86 miliar dari sebelumnya hanya USD 75 miliar.

Catatan Forbes mengenai miliarder baru ada 195 orang dalam daftar tahun ini. Pertumbuhan orang terkaya di dunia pada tahun ini didominasi oleh miliarder China sebanyak 76 orang, dan diikuti dari Negeri Paman Sam sebanyak 25 orang.

Dalam ulasan tersebut, sebanyak 56 miliarder masih berusia di bawah 40, angka ini turun dari posisi sebelumnya 66 orang. Selain itu, miliarder asal Amerika Serikat (AS) tercatat paling banyak dengan 565 miliarder. Angka tersebut naik dari 540 tahun lalu. China menyusul dengan 319 miliarder (Hong Kong memiliki 67 orang dan Macau 1 orang). Jerman berada di tempat ketiga dengan 114 miliarder dan selanjutnya adalah India dengan 101 miliarder.