Articles - Ekonomi

20 March 2017 | 09.32 WIB

Rupiah Menguat Tipis Diawal Pekan Perdagangan, Meskipun Masih Berpeluang Melemah

 

OneEast.co.id - Pembukaan perdagangan di awal pekan, mata uang Garuda menguat tipis terhadap mata uang Negeri Paman Sam. Tercatat, pada pagi ini menguat tipis di level Rp 13.300-an per-USD.

Meski begitu, penguatan Rupiah terhadap Dolar AS pagi ini diperkirakan masih berpeluang akan kembali melemah. Hal ini diungkapkan oleh Kepala Riset MNC Securities Edwin Sebayang, melemahnya Rupiah bisa disebabkan karena adanya perbedaan prediksi inflasi di kisaran 4 persen dan IMF memperkirakan inflasi Indonesia di level 4,5 persen sehingga membuat sentimen negatif.

“Peluang kenaikan repo rate tersebut membuat tren Rupiah melemah di kisaran Rp13.300 per-USD. Tapi secara gradual pelemahannya, berangsur-angsur," ujar Edwin seperti yang dikutip dari laman Okezone.com, Senin (20/3/2017).

Sementara itu, dilansir dari laman Bloomberg, kondisi Rupiah pada perdagangan spot exchange rate di Pasar Asia menguat 9 poin atau 0,07 persen menjadi di angka Rp 13.336 per-USD. Adapun pergerakan harian Rupiah diprediksi berada di kisaran Rp 13.330 per-USD hingga Rp 13.344 per-USD.

Tak jauh berbeda, dari data Yahoofinance, Rupiah menguat 9 poin atau 0,07 persen ke level Rp 13.331 per-USD. Untuk pergerakan Rupiah pagi ini berada dalam rentang Rp 13.285 per-USD hingga Rp 13.342 per-USD.