24 August 2016 | 10.07 WIB
OneEast.co.id - Gangguan pernapasan yang menyebabkan sulit bernapas atau biasa disebut asma dapat berakibat fatal hingga kematian, seperti yang dialami istri komedian Tukul Arwana, almarhum Susiana (Susi Similikiti) meninggal karena asma.
Asma merupakan penyakit saluran pernapasan yang ditandai dengan penyempitan saluran pernapasan di paru-paru sehingga mengakibatkan sulit bernapas. Biasanya, para penderita asma selalu menyiapkan obat atau alat bantu pernapasan, seperti inhalers atau tabung oksigen jika asma yang dideritannya kambuh.
Meski begitu, ada beberapa obat tradisional yang dapat mengobati penyakit asma, seperti yang dilansir dari situs web Boldsky.com beberapa waktu lalu.
Jahe
Jahe merupakan asupan anti-inflamasi yang cukup kuat. Karena itu, hingga kini jahe masih cukup ampuh untuk membersihkan saluran pernapasan yang tersumbat.
Kale
Selain mengandung banyak vitamin C, kale mengandung antioksidan yang dapat meringankan gejala asma. Untuk itu, kale cocok dikonsumsi sebagai obat tradisional bagi para penderita asma.
Kunyit
Kunyit juga sejenis dengan jahe yang memiliki asupan anti-inflamasi yang cukup kuat. Dengan begitu, mampu diandalkan sebagai pilihan obat tradisional yang mengidap asma.
Bayam
Bayam sebagai sayuran yang kaya dengan gizi, seperti mengandung magnesium, beta karoten, vitamin E, dan vitamin C mampu mencegah asma. Maka dari itu, sebaiknya Anda yang memiliki asma bisa mengonsumsinya secara rutin.