13 September 2016 | 10.02 WIB
OneEast.co.id - Patah hati karena putus cinta tentu pernah dirasakan oleh setiap orang. Terlebih, bila Anda bersama pasangan sudah lama menjalani hubungan, maka sudah pasti Anda merasakan kehilangan.
Bila Anda pernah atau baru saja merasakan patah hari karena putus cinta, ada beberapa cara agar bisa meredakan rasa patah hati yang sedang dialami. Berikut ini tips yang dilansir dari situs web Lovepanky.com beberapa waktu lalu agar Anda tidak merasakan frustasi atau terlalu berlarut-larut dalam kesedihan.
Pahami alasan saat berpisah
Ketika Anda merasakan patah hati sebaiknya pahami alasan kenapa harus berpisah. Dengan memahami apa yang terjadi dengan pasangan Anda, maka akan semakin mudah untuk menerima kenyataan bahwa Anda sudah tidak bersama si dia.
Pikirkan sudah melakukan yang terbaik
Menjalani hubungan hingga bertahun-tahun lamanya, namun kandas saat ingin melanjutkan kejenjang yang lebih serius. Tentu saat Anda menjalin hubungan dengan seseorang usaha dan kerja keras untuk saling mempertahankan satu sama lain sudah pernah dilakukan, karena itulah pikirkan bahwa Anda sudah melakukan yang terbaik walaupun harus kandas juga. Cara ini dapat melupakan patah hati Anda yang terjadi dengan mantan pasangan.
Terima keputusan akhir
Biasanya, dalam menjalani hubungan dengan seseorang tentu banyak yang dikorbankan. Mulai dari waktu, karir, teman bahkan keluarga, untuk itu bila Anda sudah putus dengan si Dia sebaiknya terima keputusan yang sudah diambil. Dengan begitu, Anda bisa melupakan segala kenangan bersamanya.