Articles - Lifestyle

26 October 2016 | 09.11 WIB

JFW 2017: Pada Tahun Depan, Tren “Make-Up” Ini Kembali Populer

 

OneEast.co.id - Dalam peragaan busana di panggung runway Jakarta Fashion Week (JFW) 2017 tak hanya soal gaya berbusana saja, melainkan tren riasan wajah juga menjadi fokus para pemerhati fashion.

JFW 2017 telah berjalan selama empat hari, selain memamerkan berbagai rancangan busana dari para desainer profesional Indonesia, penata rias pun tak mau ambil bagian untuk turut memberikan pilihan tren fashion pada tahun mendatang.

Lantas tren make-up seperti apa yang akan populer pada 2017 mendatang?

"Warna-warna strong dan bold dengan tampilan warna senada. Blending-nya jangan sampai tabrak warna," ucapnya Make-Up Artist Dhirman Putra dalam jumpa pers di JFW, Selasa (25/10/2016), di Senayan, Jakarta, seperti dikutip dari laman Okezone.com.

Menurutnya, feminim dan bold merupakan sifat yang selalu ada pada diri seorang wanita. Karena itu, perpaduan warna-warna natural dan vibrant bisa jadi kombinasi dalam tema bertajuk versus.

Berikut ini tren riasan wajah dari gelaran mode JFW 2017 yang bisa jadi pilihan Anda dalam ber-make-up. (Baca juga: JFW 2017: Albert Yanuar Coba Populerkan Kembali Motif “Floral Print” pada Rancangannya)

Underworld

Memadukan aksen smudge dan smoky eyes warna cokelat, hitam, serta merah gelap tetap akan menjadi tren riasan wajah khususnya warna bibir pada musim mendatang. Terlihat dari pagelaran busana ketika membawakan DKNY dan Altuzarra Spring Summer 2017.

Ultra violet

Tren warna feminisme akan sangat terpancar secara maksimal dengan aksen ultra violet. Hal ini dipadukan antara palet warna fuschia dan pink yang cukup mendominasi. Tentu kedua warna tersebut, yakni fuschia dan pink akan kembali populer pada warna riasan wajah musim 2017.

Incandescent

Nah, bagi para wanita yang ingin menampilkan ambisi terhadap passion-nya, maka dapat digambarkan dengan aksen incandescent yang meliputi warna-warna metalik, seperti silver dan gold. Tren warna riasan ini terinspirasi dari panggung mode Marc Jacobs, Custo Barcelona, dan Fendi Summer 2017.

Sheen

Representasi tampilan klasik dengan playful twist bertajuk Sheen. Tampilan bergaya natural dengan nuansa warna kuning membuat mata lebih cerah. Penggunaan warna terang pada satu fitur wajah menjadi fokus dari tampilan ini.