08 September 2016 | 11.54 WIB
OneEast.co.id - Jelang perayaan Idul Adha tentu sedikit berbeda dari perayaan Idul Fitri. Namun begitu, momen Idul Adha seringkali dijadikan momentum untuk berkumpul bersama keluarga.
Agar suasana Idul Adha bersama keluarga tetap menyenangkan, sebaiknya mulai saat ini bisa merencanakan kegiatan apa saja yang akan dilakukan. Beragam aktivitas bersama keluarga pun dapat dilakukan, jika Anda tahun ini berkurban kambing atau sapi, maka aktivitas menyate daging bersama keluarga bisa jadi pilihan tepat.
Namun, kegiatan lainnya pun juga dapat Anda lakukan, seperti yang dilansir Okezone.com dari Soundvision beberapa waktu lalu, berikut ini momen yang bisa dinikmati bersama keluarga saat Idul Adha.
Liburan
Pada Idul Adha tahun ini jatuh pada Senin (12/9.2016), dengan begitu Anda memiliki waktu libur yang cukup panjang hingga tiga hari bila terhitung dari Sabtu. Karena itu, Anda bersama keluarga bisa pergi ke tempat wisata atau ke rumah saudara di luar kota. Dengan begitu, kebersamaan keluarga tetap terjalin di hari raya Idul Adha.
Makan bersama teman atau tetangga
Bersantap bersama dengan tetangga atau teman-teman sambil menyantap menu sate bisa jadi pilihan apik. Menunya pun tidak perlu berupa hidangan mewah, cukup sate dari hasil kurban keluarga Anda, maka bisa mencairkan suasana dengan tetangga dan teman-teman.
Bermaafan
Meski momen Idul Adha tidak sama seperti hari raya Idul Fitri, namun momentum memaafkan sambil berpelukan bisa jadi solusi tepat. Sebaiknya, terapkan ini di rumah bersama anggota keluarga, berpelukan bisa mempererat kasih sayang bersama saudara, dan ajarkan ini kepada anak-anak sejak dini.