28 October 2016 | 10.34 WIB
OneEast.co.id - Mengonsumsi air putih secara rutin tentu memberikan pengaruh baik untuk kesehatan tubuh. Terlebih, bila dilakukan di pagi hari saat perut kosong, karena dapat memberikan manfaat yang positif.
Di negara maju seperti Jepang, masyarakatnya mengonsumsi air putih merupakan suatu keharusan. Karena itulah, bila Anda pernah berlibur ke Negeri Sakura diwajibkan mengonsumsi air putih di pagi hari.
Sebaiknya, tiap pagi minum 4 gelas air putih 30 menit sebelum sarapan. Hal ini tentu dapat memberikan dampak positif untuk kesahatan tubuh. Berikut ulasannya yang dilansir dari laman Times of India beberapa waktu lalu.
Mampu bersihkan racun
Dengan mengonsumsi air putih secara rutin di pagi hari ketika perut dalam keadaan kosong, nyatanya bisa membersihkan usus dari berbagai racun yang terendap. Dengan begitu, nutrisi dari makanan yang dikonsumsi dapat diserap lebih cepat oleh tubuh.
Mencegah perut kembung
Biasanya, saat bangun tidur pagi hari sudah pasti perut masih kosong, dan hal ini seringkali menimbulkan masalah perut kembung. Untuk itu, mengonsumsi air di pagi hari dapat membantu menghasilkan kandungan kalori sehingga meningkatkan pembakaran kalori, dan mencegah terjadinya kembung.
Menjaga kekebalan tubuh
Selain itu, manfaat yang didapat jika Anda mengonsumsi air putih secara rutin, yakni menjaga sistem kekebalan tubuh. Hal ini disebabkan mengonsumsi air putih di pagi hari saat perut kosong bisa membantu menjaga keseimbangan cairan dalam tubuh.