20 January 2017 | 16.38 WIB
OneEast.co.id - Event tahunan pesta musik jazz, yakni Java Jazz Festival (JJF) kembali akan digelar pada Maret 2017 mendatang. Pada tahun ini akan hadir beberapa musisi jazz peraih Grammy Awards.
Festival musik jazz yang rutin digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, selalu menjadi acara gelaran musik yang ditunggu-tunggu banyak penggemarnya. Karena itu, tahun ini akan ada sejumlah musisi luar negeri peraih Grammy Awards akan performance di ajang yang digelar selama tiga hari ini.
GM Marketing Communication Division BNI Ganto Novialdi mengatakan, akan ada yang istimewa di Java Jazz Festival ke-13 tahun ini. Pada perhelatan Java Jazz Festival kali ini, para pencinta musik jazz akan dimanjakan dengan 150 pertunjukan dengan 14 panggung besar.
“Beberapa nama-nama legenda dan peraih penghargaan bergengsi, maupun talenta muda di seluruh dunia dan Tanah Air siap hadir di Java Jazz Festival tahun ini. Nantinya dengan membeli tiket daily pass atau 3 day pass, pengunjung sudah bisa menikmati seluruh pertunjukan," ucapnya Novialdi seperti dikutip dari laman SindoNews.com.
Beberapa nama musisi peraih Grammy Awards, Sergio Mendes, Chick Corea, dan Arturo Sandoval akan hadir meramaikan event musik jazz tahunan ini. Selain itu, akan ada Bebel Gilberto, Dee Dee Bridgewater, Incognito, Mezzoforte dan Morgan James.
Musisi jazz lainnya seperti Nick West, Blood Sweat & Tears feat Bo Byce, Dylan Elise & Leonardo Amuedo, dan Chieli Minucci juga akan hadir. Selain itu, Special EFX feat Lao Tozer yang juga akan tampil. Eric Marienthal, KING, Elliot Yamin, dan Naugthy By Nature juga bersiap mengunjungi Indonesia.
Nah, khusus musisi lokal akan hadir beberapa nama yang tentunya sudah tak asing lagi, seperti Afgan, Andien, Hi-Vi, Endah dan Rhesa x Duadrum. Tentu bagi para penggemar musik jazz sudah tak sabar lagi menunggu Java Jazz Festival 2017. Untuk informasi lebih lanjut mengenai tiket, Anda bisa mengunjungi situs www.javajazzfestival.com, atau bisa beli langsung ke BNI Gallery Wisma 46, Panorama, Indotix, Carafun, Ibu Dibjo, Raja Karcis, dan Loket.com.